Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Prabowo Tunjuk Eks Kepala Staf Umum TNI Sebagai Ketua Tim Pelaksana KKIP

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Selasa, 15 Desember 2020, 11:24 WIB
Prabowo Tunjuk Eks Kepala Staf Umum TNI Sebagai Ketua Tim Pelaksana KKIP
Suryo Prabowo/Net
rmol news logo Sejumlah tokoh dilantik oleh Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto, sebagai pejabat Tim Pelaksana Komite Kebijakan Industri Pertahanan (KKIP), di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta Pusat, Senin (14/12).

Menariknya, Prabowo menunjuk sahabat lamanya yang pernah menjadi Kepala Staf Umum TNI, Suryo Prabowo, sebagai Ketua Tim Pelaksana KKIP.

Karo Humas Setjen Kementerian Pertahanan, Brigjen TNI Djoko Purwanto menerangkan, pelantikan pejabat baru KKIP tersebut didasarkan pada Surat Keputusan Ketua Harian KKIP, Prabowo Subianto, yang diberi nomor: KEP/92/KKIP/XI/2020.

"Itu (surat keputusan Ketua Harian KKIP) tertanggal 27 November 2020 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dalam jabatan di lingkungan KKIP," ujar Djoko dalam siaran pers yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (15/12).

Djoko mengatakan, KKIP adalah komite yang mewakili pemerintah untuk mengkoordinasikan kebijakan nasional yang terkait dengan perencanaan, perumusan, pelaksanaan, pengendalian, singkronisasi dan evaluasi industri pertahanan.

Dalam acara pelantikan, Prabowo Subianto juga telah menyampaikan harapannya kepada para tokoh yang diangkat menjadi pejabat di dalam struktural KKIP.

"Saya mengucapkan selamat dan terimakasih atas bersedianya saudara-saudara untuk mengabdi dan berbakti di komite ini, untuk bersama-sama menghasilkan kebijakan-kebijakan yang tepat untuk pengembangan dan pembangunan industri pertahanan," demikian Prabowo Subianto.

Adapun untuk tokoh-tokoh yang masuk ke dalam struktur KKIP adalah sebagai berikut:

1. Wamenhan, Sakti Wahyu Trenggono sebagai Sekretaris KKIP
2. Laksma TNI Sri Yanto sebagai Kepala Sekretariat KKIP
3. Letjen TNI (Purn) Suryo Prabowo sebagai Ketua Tim Pelaksana KKIP
4. Laksda TNI (Purn) Darwanto sebagai Ketua Bidang Perencanaan KKIP
5. Yono Reksoprojo sebagai Ketua Bidang Alih Tekonologi dan Offset KKIP
6. Letjen TNI (Purn) Dr. Yoedi Swastanto sebagai Ketua Bidang Litbang dan Standarisasi KKIP.
7. Alex Janangkih Sinaga sebagai Ketua Bidang Kerjasama dan Pemasaran KKIP
8. Slamet Soedarsono sebagai Ketua Bidang Pendanaan dan Pembiayaan KKIP

Anggota Tim Ahli KKIP


1. Laksda TNI (Purn) Mulyadi sebagai Staf Ahli KKIP Bidang Pertahanan Laut
2. Marsda TNI (Purn) Danardono Sulistyo Adji sebagai Staf Ahli KKIP Bidang Kerjasama dan Offset
3. Suhono Harso Supangkat sebagai Staf Ahli Bidang Pertahanan Cyber
4. Lydia Silvanna Djaman sebagai Staf Ahli KKIP Bidang Hukum dan Perundang-Undangan
5. Gatot Tetuko sebagai Staf Ahli KKIP Bidang Penganggaran
6. Makmur Keliat sebagai Staf Ahli Bidang Kerjasama Industri Pertahanan
7. Teguh Haryono sebagai Staf Ahli KKIP Bidang Litbang dan Stantarisasi
8. Rabin Hattari Indrajad sebagai Staf Ahli KKIP Bidang Perencanaan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA