Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

HUT Kopassus Ke 67, Korps Baret Merah Gelar Komando Warriors III

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Minggu, 28 April 2019, 04:02 WIB
HUT Kopassus Ke 67, Korps Baret Merah Gelar Komando Warriors III
Istimewa
rmol news logo Dalam rangka memperingati HUT ke 67, Kopassus kembali mengadakan event Komando Warriors III, dengan mengambil tema "Komando Warriors III For Unity", untuk persatuan Indonesia.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Even ini diadakan di Taman Budaya, Sentul City, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Sabtu (27/4)  yang merupakan Gagasan dari Komandan Satuan 81 Kopassus Kolonel INF Yudha Airlangga selaku Ketua Panitia Komando Warriors III.

Pada kegiatan tersebut peserta kelompok pertama digaris start dilepas langsung oleh Komandan Jenderal Kopassus Mayjen I Nyoman Cantiasa.

Selanjutnya para peserta harus melalui 17 obstacle yakni hurdle wall 3 feet, lari gawang, vertical cargo, slip wall, shooting, sandbag carry, net crawl, wall, olympus wall, water crossing, pyramid, frog hoop, multiple pool, threhoop, monkey bar, net squat, great wall dan lain sebagainya.

Tak hanya jumlah rintangan yang cukup banyak, rute yang dilalui pun cukup menguras tenaga karena sejak dari titik start peserta akan berlari melewati jalan menanjak dan menurun.

Komando Warriors III tak hanya diikuti oleh peserta dari dalam negeri tetapi juga ada perserta mancanegara dan berbagai etnis diantaranya peserta dari Brazil, Jerman, Canada, Swiss, Amerika, Inggris, Jepang, China, Belanda serta diikuti juga oleh international SF (veteran international former SF Inggris dan Amerika)

Ketegori dalam even Komando Warriors III ini diantaranya adalah kategori individu putra, individu putri, grup putra, grup putri, grup mix, pelajar dan elite dengan total peserta 659 orang.

Pemenang dari Even Komando Warriors III yaitu:
- Indvividu putra
1. Achmad Ritonga
2. Meiman Wawuru
3. Asmin Pramudya

- Indvidu putri
1 . Yanita Sari
2 . Raquel Pirera
3 . Herlina Gita

- Kelompok pelajar
1. Finto Juniarto
2. Agung Januar
3. Muhammad Rafi

• Grup putra
1. Grup 4 (Ari Gunawan, Jakaria, Berkat Tolongana, Subhan)
2. Grup 3 (Muh Apriandin, Ardiansyah, Dionisius Bai Meo, Megiarto J. Balla)
3. Grup 14 (Eko prasetyo, Rifky Arifudin, Berkat, Hariyanto)

• Grup putri
1. Grup 1 (Mutia Proborini, Zahra Ba Putry, Siska Adelia, Prisilia Magdalena)
2 . Grup 4 (Jihan S, Sabila, Fransisca Natalia, Grietha putri)
3. Grup 2 (Melani, Josephine, Christel, Emilda Wibowo)

Grup Campuran
1. Grup 14 (Nugroho, Jumardi, Kasmiati, M. Ilyas)
2. Grup 6 (Yovy, Rendiyan, Reynaldi, Ayub)
3. Grup 8 (Voni, Arvan, Ramdan, Dirga.)

Mayor Inf Eka Wira Dharmawan selaku Ketua Koordinator acara tersebut mengatakan bahwa target kedepan adalah akan menaikan jumlah peserta dan menambah jarak tempuh dan obstacle dari yang sudah ada.

"Kalau tahun lalu memang warga negara asing tidak ada, tapi pada event kali ini diadakan di sentul agar warga negara asing bisa turut andil dalam kegiatan ini, Komando Warriors ini agak berbeda karena dari segi obstacle ataupun dengan jumlah peserta dan jarak yang di tandingkan pun cukup lumayan lebih berat dibanding tahun lalu, harapannya ke depan masyarakat yang belum merasakan kegiatan event ini bisa bergabung dan kami bisa merencanakan untuk tempat berpindah pindah dari satu daerah ke daerah lainnya," demikian Mayor Inf Eka. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA